Friday, January 17, 2014

Senangnya Ngobrol dengan Customer

0 comments
Assalamu'alaykum,

Sesekali ingin juga rasanya share keseharian kami saat berinteraksi dengan customer dan calon customer. Banyak suka cita maupun kadang mau tidak mau sedikit stress yang menjadi resiko utama seorang customer service, baik itu di dunia maya maupun di dunia nyata.

Untuk yang stress nya, ya lupakan sajalah... karena kan memang kita bekerja harus siap dengan segala resiko dan konsekuensi kerja, ya ga? Kalau diingat-ingat yang ada akan memperburuk suasana dan menurunkan mood yang bisa jadi saat itu sedang bagus-bagusnya. So, lupakan saja bila ada hal yang sampai membuat stress.

Kali ini saya mau berbagi tentang obrolan saya lebih tepatnya chatting dengan beberapa customer online shop elfatica. Di sini saya selaku customer service dari elfatica yang sedang melayani calon customer dan customer. 

Sebut saja bu Linda. Ibu yang satu ini beberapa waktu yang lalu berbelanja di online shop kami, beliau belanja gamis jersey yang memang elfatica sudah memiliki posisi tersendiri di brand image gamis jersey ini. Boleh coba ketik di google dengan keyword gamis jersey atau menjual busana muslim gamis jersey, in syaa Allaah online shop/store elfatica ada di posisi atas halaman pertama google. Maka wajar bila kemudian banyak calon customer yang menghubungi kami dan akhirnya terjadilah transaksi jual beli antara elfatica dan buyer. Kembali ke bu Linda, transaksi dengan ibu yang satu ini bisa dibilang menyenangkan, karena terjadi dalam waktu yang cukup singkat, tidak berbelit-belit dan sudah sangat terlihat jelas kalau beliau sering berbelanja via online. Menanyakan ketersediaan gamis, harga dan ongkos kirim berapa bila sampai ke alamat beliau. Sangat menyenangkan bila terjadi transaksi seperti ini, karena berarti calon customer benar-benar sudah membaca deskripsi maupun review singkat tentang produk yang elfatica jual, dalam hal ini yang akan dibeli adalah gamis jersey dengan variasi motif bunga-bunga. 

Tidak lebih dari 1 jam setelah transaksi, transfer dana pun masuk ke rekening online shop elfatica, dengan keterangan "dari bu Linda, beli gamis jersey elfatica kode xxx"
Alhamdulillah.. semoga paketnya juga cepat sampai ke konsumen sama seerti cepatnya beliau melakukan pembayaran. 

Dan ternyata benar, paket yang elfatica kirimkan, dalam sehari sudah sampai di tangan beliau. Hal yang sering terjadi, dan hampir setiap hari customer alami adalah chat masuk dan berisi, "Assalamu'alaykum mbak Farida, paketnya sudah saya terima...". Perasaan deg-deg an menunggu kelanjutan chat dari customer, apakah customer tersebut akan puas atau malah kecewa. Dan berikut saya screenshot kan chatting saya dengan bu Linda.



Subhanallah, ternyata bu Linda ini baru saja dikecewakan oleh salah satu online shop lain yang menjual gamis jersey dengan harga jual lebih mahal dari harga jual gamis jersey elfatica, namun ternyata kualitas produk jauh lebih bagus gamis jersey dari elfatica. 

Alhamdulillaah ya bu Linda, bila kekecewaannya dengan online shop lain mampu terobati dengan datangnya gamis jersey dari elfatica. Memang jauh ya bu elfatica di Surabaya, ibu jauh di ibukota negara, tapi in syaa Allaah.. bisa jadi langganan yah ^^

Terima kasih sudah menyempatkan diri untuk berbelanja di online shop elfatica yang base camp nya ada di Surabaya. Mudah-mudahan bisa segera membuka toko offline dan mendapat tambahan tenaga kerja untuk mengoptimalkan toko offline dan online kami yang menjual keperluan busana muslim dan perlengkapan sholat di elfatica.